Thursday, May 31, 2018

Makan di Korea Selatan, Begini Aturan yang Harus Kamu Patuhi


Sumber gambar: thespruceeats.com
Makan di Korea Selatan, Begini Aturan yang Harus Kamu Patuhi -- Kalau melihat adegan makan di drama Korea Selatan, rasanya enak banget ya cara mereka makan. Aneka hidangan ditata di atas meja, dengan berbagai makanan yang terlihat lezat. Tapi ternyata tata cara makan di Korea nggak segampang yang terlihat di layar kaca.

Ada aturan yang jumlahnya cukup banyak yang harus dipatuhi untuk menjaga sopan santun di Korea. Apa saja? 

Table Manner Korea

Kalau diundang makan oleh kolega ke rumah mereka, perhatikan table manner yang harus kamu patuhi berikut ini: 
  • Gunakan sendok dan sumpit secara bergantian. Sendok untuk nasi dan makanan berair, sumpit untuk makanan lainnya. Makanlah dengan bergantian, jangan memegang sendok dan sumpit.
  • Jangan angkat mangkuk lauk atau sup yang kamu makan. Jika kamu hendak mengambil isinya, maka ambillah dengan menggunakan sendok.
  • Makanlah sesuai dengan kecepatan orang yang ada di sekitar kamu. Jangan terlalu cepat atau terlalu lambat. Usahakan waktu kamu selesai makan bersamaan dengan orang yang duduk semeja. 
Baca juga : Makanan Tradisional Khas Bogor - Toge Goreng Ibu Hj. Omah


Sumber gambar: appuesta.me
  • Ingin mengambil lauk yang ada di tempat jauh, jangan memaksa untuk berdiri dan menggapainya. Mintalah tolong orang di dekat lauk untuk mengambilkannya.
  • Awalilah makan dengan mencicip kimchi atau sup. Baru setelah itu lanjutkan dengan mengambil nasi.
  • Jangan makan dengan mulut terbuka atau mengecap dengan suara keras.
  • Jika ada orang yang usianya lebih tua dari kamu, makanlah setelah mereka memulai makan dan usahakan berhenti makan di waktu yang sama dengan mereka.
  • Jaga posisi duduk agar selalu tegak di meja makan.
Dilarang Pilih-Pilih Makanan

Hal yang paling dipantang dalam sesi makan di Korea adalah memilih makanan. Terima semua yang diberikan kepadamu. Karena memilih makanan dipercaya akan membawa nasib buruk kepadamu. Terimalah pemberian lauk yang diletakkan di mangkuk kamu dan nikmati.


Sumber gambar: foodfash.co
Diajak Teman Minum Bareng, Ada Aturannya Juga Loh

Sopan santun adalah aturan utama dalam acara makan di Korea. Termasuk untuk sesi minum alkoholnya. Jika kamu diajak untuk minum bareng teman kantor atau kolega yang lebih tua, perhatikan beberapa aturan berikut ini:
  • Tuangkan minuman ke orang yang lebih tua lebih dahulu, baru kemudian tuangkan ke gelasmu. Tuang dengan tangan kanan, sementara tangan kiri memegang pergelangan tangan kanan.
  • Jika ditawari minuman, angkat gelasmu dengan kedua tangan.
  • Kalau teman minummu usianya lebih tua, teguk minumanmu dengan wajah menghadap ke samping.
  • Tuangkan minuman ke gelas teman sampai gelasnya hampir penuh.

Terlihat banyak sekali aturan yang harus dipatuhi bukan? Tapi sebenarnya makan di Korea tidak seseram itu. Datang dan buktikan sendiri makan di Negeri Ginseng ini dan beli tiket Scoot ke Korea sekarang juga.

Satu hal yang harus diperhatikan. Jika kepergianmu ke Korea adalah solo traveling, sebaiknya hindari makan di resto/warung sendirian. Kecuali warung itu sudah memajang gambar bisa makan sendirian, sebaiknya dihindari.

Meski belakangan sudah mulai diterima, namun bagi sebagian masyarakat Korea, makan sendirian adalah tanda kamu sulit berteman. Dan biasanya dipaksa untuk membeli dua set menu makanan karena alasan kesopanan. Kalau terpaksa sendirian, lebih baik bungkus dan bawalah pulang.

Beberapa aturan makan dan minum di atas belum sepenuhnya, namun menjadi sopan santun dasar yang sebaiknya kamu tahu sebelum terbang dengan Scoot berangkat ke Korea. Dengan harga tiket Scoot yang terjangkau, Sisa budget liburan ke Korea bisa kamu gunakan untuk membeli aneka makanan lezat di sana.

No comments:

Post a Comment